Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Rabu, 28 Oktober 2015

Resep Membuat Kue Bikang Khas Banyuwangi

Advertisement
Advertisement

Resep Kue Bikang Khas Banyuwangi – Siapa yang tidak tahu kue bikang? Makanan yang memiliki bentuk istimewa seperti sebuah bunga ini memiliki rasa yang khas dan nikmat. Bagaimana tidak, bikang merupakan hidangan sederhana yang bisa dibilang sangat istimewa baik dilihat dari segi bentuk maupun tekstur dan rasanya. Anda bisa menjumpai makanan ini di Banyuwangi yang merupakan kota asalnya.

Namun, jika Anda ingin menyajikan kue ini di rumah dengan kreasi Anda, silahkan membaca resep kue bikang khas Banyuwangi. Cukup mudah kalau Anda benar-benar memahami isi resepnya. Siapkan bahan-bahan dan alat untuk membuatnya agar tidak mengalami kesulitan pada proses pembuatannya.
Kue Bikang Khas Banyuwangi
Kue Bikang Khas Banyuwangi
Bahan:

  • 500 gram tepung beras rose brand atau biasa
  • 500 gram gula pasir
  • 125 gram tepung terigu
  • 50 gram tepung kanji
  • 3 lembar daun pandan
  • 2 buah kelapa, peras dan ambil santannya
  • 2 butir telur ayam
  • Pewarna makanan secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama adalah mencampurkan tepung terigu, tepung kanji, tepung beras dan gula pasir. Aduk merata. Sisihkan sebentar.
  2. Tuang santan dalam panci dan rebus bersama garam serta daun pandan sampai mendidih. Angkat dan ambil 1.200 ml santan serta tuang ke dalam campuran tepung tadi sedikit demi sedikit sembari diaduk rata
  3. Tambahkan telur dan aduk rata kembali
  4. Bagi adonan tersebut menjadi tiga bagian. Adonan pertama dan kedua diberi pewarna sesuai selera, seperti merah muda dan hijau. Adonan ketiga bisa Anda biarkan berwarna putih
  5. Panaskan cetakan bikang dan tuang adonan warna hijau sepertiga tinggi cetakan. Lalu masak menggunakan api sedang sampai akan matang
  6. Lalu tuang adonan putih sampai dua pertiga tinggi cetakan. Masak juga sampai akan matang dan yang terakhir tuang adonan merah muda sampai cetakan penuh. Masak sampai matang pula
  7. Angkat adonan, jangan mencukitnya dan olesi bagian bawah bikang dengan santan yang tersisa. Kemudian letakkan di loyang dan dinginkan selama beberapa saat
  8. Bikang khas Banyuwangi siap dinikmati

Menikmati bikang kurang lengkap kalau tidak ada kopi. Memang itulah yang membuat ngopi Anda jadi menarik, karena adanya bikang dan jajanan tradisional lainnya. Anda pasti akan ketagihan ketika pertama kali menggigitnya. Tapi, hati-hati saja karena bikang juga sangat mengenyangkan. Bisa-bisa kalau Anda tambah terus jadi kekenyangan nanti. Dengan tetap mengolahnya menggunakan resep kue bikang khas Banyuwangi, Anda akan mendapatkan kekhasan rasa dari bikang yang tidak ditemukan di kota lainnya.

Baca Juga : Resep Membuat Onde-onde Khas Jogja
Itulah akhir dari resep kue bikang khas Banyuwangi. Selamat memasaknya dengan ceria dan semoga resep ini bermanfaat untuk Anda. Salam koki!

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D