Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Selasa, 26 April 2016

Resep Membuat Nasi Sambal Udang Khas Surabaya

etik iskundarti
Advertisement
Advertisement

Resep Nasi Sambal Udang Khas Surabaya – Nasi sambal udang atau nasi udang sambal merupakan makanan khas Surabaya yang kelezatannya tidak boleh diragukan lagi. Bagaimana tidak, makanan yang cukup terkenal ini disajikan oleh rumah makan yang terkenal pula. Anda bisa mencicipi nasi udang sambal tersebut di Rumah Makan Ibu Rudi yang ada di Jalan Dharmahusada No.140 Surabaya.

Sebenarnya, hidangan ini hanya berupa udang goreng tepung yang disajikan bersama sambal goreng, nasi putih, serundeng serta lalapan saja. Tapi, yang namanya lidah manusia, pasti tahu mana makanan yang lezat dan mana yang tidak. Resep nasi sambal udang khas Surabaya olahan ibu Rudi ini termasuk golongan makanan dengan rasa super duper lezat!
Nasi Sambal Udang Khas Surabaya
Nasi Sambal Udang Khas Surabaya
Anda pasti sudah penasaran ingin mencicipinya di rumah. Meskipun jauh dari Surabaya, Anda bisa membuatnya dengan bantuan resep nasi sambal udang khas Surabaya ini di dapur tercinta. Selamat mencoba!

Bahan:

  • ½ kg udang kecil
  • ¼ kg tepung terigu
  • 4 siung bawang putih, dihaluskan
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh baking powder
  • ½ sendok teh garam
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan Sambal:

  • 1 ons cabai rawit merah
  • 10 buah bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • ¼ sendok teh penyedap rasa
  • 1 sendok teh garam

Bahan Pelengkap:

  • Nasi putih hangat secukupnya
  • Lalapan secukupnya
  • Serundeng kelapa secukupnya

Cara Membuat:

  1. Pertama, persiakan semua bahan dan bumbu yang diperlukan untuk mengolah nasi sambal udang khas Surabaya
  2. Kedua, kerat-kerat udang, buang kepala dan kotorannya. Sisakan ekornya saja, lalu cuci dengan air sampai bersih
  3. Lalu, lumuri udang tersebut dalam campuran baking powder serta garam sambil diaduk rata dalam wadah.
  4. Kemudian, biarkan bumbunya meresap selama seperempat jam. Tiriskan
  5. Selanjutnya, dalam wadah lain campur tepung terigu, bawang putih halus serta garam sampai rata
  6. Berikutnya, masukkan udang ke dalamnya dan aduk hingga merata serta terlumuri seluruhnya.
  7. Sesudahnya, panaskan minyak dan gorenglah udang tersebut dengan api sedang sambil diaduk-aduk. Tunggu hingga kering lalu tiriskan
  8. Setelah itu, buat sambal dengan memanaskan minyak dua sendok makan saja dan goreng bawang putih, bawang merah serta cabai rawit merah sampai layu
  9. Lalu, tiriskan dan uleg sampai halus. Tambahkan sisa bahan sambal lainnya serta uleg kembali.
  10. Kemudian, tumis lagi sambal tersebut dengan minyak sedikit saja hingga harum serta matang. Dinginkan
  11. Terakhir, sajikan nasi putih, udang goreng, pelengkap lainnya dan juga sambal yang sudah dibuat di piring saji
  12. Hidangan nasi sambal udang khas Surabaya siap dinikmati

Baca Juga : Resep Membuat Pada’ Basanga Khas Kalimantan Selatan
Resep nasi sambal udang khas Surabaya di atas akan menghasilkan sajian untuk 6 orang. Sajikan bersama kerupuk udang dan aneka lauk lainnya. Selamat menikmati dan salam koki!

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D