Resep Sop Ayam Khas Kalimantan Selatan – Sop ayam adalah hidangan yang tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Makanan ini sering hadir di berbagai kesempatan, seperti saat makan siang, di acara-acara penting seperti pernikahan dan lain sebagainya. Rasanya yang khas dan memberi kenikmatan tersendiri sering membuat penikmatnya ketagihan.
Kalimantan Selatan juga memiliki hidangan tersebut sebagai kuliner khasnya. Jika Anda ingin mengolahnya sendiri, hal ini harus Anda ketahui terlebih dahulu bahwa rasa makanan dari resep sop ayam khas Kalimantan Selatan tersebut sangatlah kuat akan rempah. Pasti Anda menyukainya.
Baca saja resep sop ayam khas Kalimantan Selatan di bawah ini agar Anda bisa mengetahuinya lebih lanjut!
Bahan:
Bahan Pelengkap:
Cara Membuat:
Baca Juga : Resep Membuat Bluder Khas Sulawesi Utara
Silahkan menikmati hidangan dari resep sop ayam khas Kalimantan Selatan. Semoga bisa memberi warna baru bagi dunia kuliner Anda. Selamat mencoba dan salam koki!
Kalimantan Selatan juga memiliki hidangan tersebut sebagai kuliner khasnya. Jika Anda ingin mengolahnya sendiri, hal ini harus Anda ketahui terlebih dahulu bahwa rasa makanan dari resep sop ayam khas Kalimantan Selatan tersebut sangatlah kuat akan rempah. Pasti Anda menyukainya.
Sop Ayam Khas Kalimantan Selatan |
Bahan:
- ½ ekor ayam
- 2.000 ml air
- 2 biji cengkeh
- 2 batang daun prei
- 1 batang daun seledri
- 2 cm jahe
- 5 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 sendok teh merica bubuk
- ¼ biji pala
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Kaldu ayam bubuk secukupnya
- Mentega secukupnya
Bahan Pelengkap:
- Nasi putih
- Wortel secukupnya, kupas
- Kentang secukupnya, kupas
- Kol secukupnya, diiris tipis
- Daun seledri
- Perkedel kentang
- Macaroni secukupnya
- Soun secukupnya
- Telur rebus, potong-potong sesuai selera
- Jeruk nipis secukupnya
- Bawang merah goreng secukupnya
- Kecap secukupnya
- Sambal secukupnya
Cara Membuat:
- Silahkan mencuci daging ayam yang telah dipotongi atau dibagi menjadi beberapa bagian hingga bersih
- Setelah itu, cuci bersih juga wortel, kentang, kol dan daun seledri setelah mengupas dan mengiris serta memotonginya
- Rebus macaroni dan soun yang telah Anda siapkan lalu sisihkan dulu untuk mengolah bahan lainnya
- Kemudian rebus air sampai mendidih lalu masukkan potongan ayam. Masak hingga daging ayam empuk serta matang
- Angkat ayam lalu sisihkan dulu setelah menyuwirinya. Masukkan bawang prei yang sudah diirisi ke dalam kaldu ayam tadi
- Sementara itu, blender atau haluskan bawang merah, bawang putih, pala, jahe, merica sampai benar-benar halus
- Lalu panaskan mentega untuk menumis bumbu halus tersebut dan masak sampai harum. Setelah itu, masukkan tumisan bumbu ke dalam kuah tadi
- Tambahkan gula pasir, garam, kaldu ayam bubuk dan cengkeh secukupnya. Masukkan mentega secukupnya lalu masak sampai mendidih
- Angkat lalu siapkan mangkuk saji dan tata suwiran daging ayam di atas nasi putih. Dan tata juga soun, potongan kentang, wortel, kol, perkedel, macaroni, serta telur
- Siram dengan kuah yang sudah matang lalu taburi seledri dan bawang merah goreng. Sajikan sop ayam untuk segera dinikmati
Baca Juga : Resep Membuat Bluder Khas Sulawesi Utara
Silahkan menikmati hidangan dari resep sop ayam khas Kalimantan Selatan. Semoga bisa memberi warna baru bagi dunia kuliner Anda. Selamat mencoba dan salam koki!
0 komentar:
Posting Komentar
Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)
Komentar yang tertib ya :D