Resep Kue Puteri Dua Sebilik Khas Riau – Jika Anda orang Jawa, pernahkah mendengar kue utri? Kue basah yang berwarna putih di bagian luar dan hijau di bagian tengahnya? Kue tersebut biasanya dibungkus dengan plastik dan dijual di pasar-pasar tradisional. Ternyata kue utri memiliki teman yang kurang lebih bentuk dan bahan pembuatnya sama, yaitu kue puteri dua sebilik dari Riau. Kedua kue tersebut memiliki kesamaan dalam bahan dan proses pembuatannya, hanya saja kalau kue puteri dua sebilik dibungkus dengan daun pisang.
Dinamakan dua sebilik, mungkin karena pada penyajiannya terdapat dua isian dengan dua warna, yakni merah muda dan hijau. Kalau di Jawa, kan hanya ada satu warna saja. Teksturnya yang lembut memang membuat banyak orang tertarik. Jadi, tak salah jika kue ini dipilih beberapa orang sebagai camilan di waktu santai mereka. Pembuatannya yang dengan resep kue puteri dua sebilik khas Riau juga mendukung kekhasan rasanya tercipta.
Anda juga bisa mencoba membuatnya di rumah dengan resep tersebut. Ulasan resep kue puteri dua sebilik khas Riau sudah tertuang di bawah ini untuk Anda.
Bahan:
Bahan Lainnya:
Cara Membuat:
Baca Juga : Resep Membuat Jaruk Kalangkala Khas Kalimantan Selatan
Kalau Anda sudah mahir mengolahnya dengan resep kue puteri dua sebilik khas Riau, acara-acara penting di rumah akan beres dengan mudah. Anda tidak perlu memesan lagi dan coba berkreasi sendiri. Salam koki!
Dinamakan dua sebilik, mungkin karena pada penyajiannya terdapat dua isian dengan dua warna, yakni merah muda dan hijau. Kalau di Jawa, kan hanya ada satu warna saja. Teksturnya yang lembut memang membuat banyak orang tertarik. Jadi, tak salah jika kue ini dipilih beberapa orang sebagai camilan di waktu santai mereka. Pembuatannya yang dengan resep kue puteri dua sebilik khas Riau juga mendukung kekhasan rasanya tercipta.
Kue Puteri Dua Sebilik Khas Riau |
Bahan:
- ½ kg tepung ketan
- 2 ons gula merah
- ½ butir kelapa, parut
- 3 sendok teh kapur sirih
- Air secukupnya
- Pewarna secukupnya
Bahan Lainnya:
- ½ kg tepung beras
- ½ butir kelapa, parut dan ambil santannya dua gelas
- Garam secukupnya
- Daun pisang secukupnya
Cara Membuat:
- Langkah pertama adalah menyiapkan segala keperluan untuk membuat kue puteri dua sebilik khas Riau
- Setelah itu ambil wadah dan taruh tepung ketan bersama kapur sirih serta pewarna makanan sesuai selera di dalamnya.
- Aduk-aduk sampai rata, sementara itu sangrai parutan kelapa bersama gula merah. Angkat dan sisihkan dulu
- Buat adonan tepung ketan tadi menjadi bulatan-bulatan lalu tambahkan parutan kelapa dan gula merah yang disangrai tadi ke dalamnya
- Lakukan langkah tersebut sampai semua adonan habis. Lalu Anda bisa membuat bagian luarnya dengan mencampur tepung beras bersama santan serta garam
- Aduk-aduk dan masak campuran tersebut sampai mengental. Kalau sudah, siapkan daun pisang dan masukkan campuran ini di dalamnya
- Tambahkan adonan isi tadi lalu bungkus dan semat menggunakan lidi. Lakukan langkah ini sampai semua selesai
- Terakhir, kukus kue puteri dua sebilik selama beberapa saat sampai matang. Angkat lalu sajikan di piring saji
- Hidangan kue puteri dua sebilik khas Riau siap dinikmati
Baca Juga : Resep Membuat Jaruk Kalangkala Khas Kalimantan Selatan
Kalau Anda sudah mahir mengolahnya dengan resep kue puteri dua sebilik khas Riau, acara-acara penting di rumah akan beres dengan mudah. Anda tidak perlu memesan lagi dan coba berkreasi sendiri. Salam koki!
Kalo di rumah saya buat kue utri dari ubi mbak, terus dicampur gula merah sebagai pemanisnya :)
BalasHapus