Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Sabtu, 17 Oktober 2015

Resep Membuat Tongseng Khas Jogja

etik iskundarti
Advertisement
Advertisement

Resep Tongseng Khas Jogja – Tongseng merupakan makanan yang sudah tidak asing lagi didengar para warga Indonesia. Makanan ini bukan terbuat dari tong dan seng, lho. Akan tetapi, berbahan dasar daging kambing yang dipotongi dan diolah sedemikian rupa menggunakan rempah-rempah yang sangat khas. Di Jogja, makanan ini banyak digemari. Selain karena menggunakan daging kambing, rasanya sendiri memang khas dan gurih-gurih nendang. Kalau versi pedasnya bisa membakar lidah Anda.

Efek panas dari daging kambing dan juga pedasnya tongseng khas Jogja ini bisa Anda rasakan di rumah Anda. Bagaimana caranya? Hanya dengan membuatnya sendiri menggunakan resep tongseng khas Jogja yang sudah terkenal menyajikan hidangan khas berbagai daerah dengan istimewa. Tentu, bagi Anda yang baru mulai memasak akan merasa kesulitan dengan resep lain. Namun, dengan resep tongseng khas Jogja ini dijamin tidak merasa ada kesulitan sedikitpun!
Tongseng Khas Jogja
Tongseng Khas Jogja
Bahan:

  • 1 kg daging kambing, potong sesuai selera
  • ½ kg kol, diiris kasar
  • 1000 ml air
  • 800 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 3 sendok makan minyak

Bumbu Halus:

  • 1 sendok teh merica
  • 1 sendok makan ketumbar
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan garam
  • 4 cm jahe
  • 4 cm kunyit
  • 6 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 15 buah cabai merah keriting

Bumbu Lainnya:

  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 2 buah tomat, dibelah menjadi 8
  • 3 lembar daun salam
  • 5 sendok makan kecap manis
  • 20 buah cabai rawit merah

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih daging yang sudah dipotongi. Kemudian sisihkan
  2. Lalu panaskan minyak secukupnya untuk menumis bumbu halus bersama daun salam dan serai sampai harum
  3. Masukkan daging kambing tadi, serta aduk sampai warnanya berubah.
  4. Tuangkan air dan masak sampai setengah matang
  5. Sesudah itu, masukkan cabai rawit merah dan tuangkan santan serta kecap manis. Masak sampai daging kambingnya empuk
  6. Baru setelah itu Anda masukkan kol dan tomat. Aduk sampai layu. Angkat dan sajikan di mangkuk saji
  7. Hidangan tongseng siap dinikmati

Tongseng memang cocok untuk hidangan makan siang ataupun makan malam ketika cuaca dingin. Menyantapnya lebih nikmat lagi jika dengan nasi putih yang masih panas dan kerupuk sebagai pelengkapnya. Anda bisa menambahkan cabai rawit jika dirasa kurang pedas. Hidangan dengan rasa yang khas dan dibuat menggunakan resep tongseng khas Jogja ini akan pecah di lidah Anda. Baca Juga : Resep Jadah Bacem Khas Jogja

Selamat memasak dan menyajikan hidangan dengan resep tongseng khas Jogja. Semoga panduan ini sangat membantu dan bermanfaat untuk Anda para ibu. Salam koki dan terus berlatih!

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D