Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Senin, 07 September 2015

Resep Membuat Soto Mie Khas Bogor

etik iskundarti
Advertisement
Advertisement

Resep Soto Mie Khas Bogor – Jika Anda melihat gambar soto mie yang satu ini pasti akan ngiler. Makanan khas Kota Hujan ini sangat mengundang selera, ya. Kuliner dengan bahan utama daging atau kikil dengan mie kuning ini sangatlah enak dan akan menggoyang lidah Anda. Terutama kalau disajikan dengan pedas dan masih hangat. Di berbagai rumah makan sudah menjual beraneka resep soto mie ini. Dari yang menggunakan daging ayam sampai daging sapi. Kekhasan rasanya yang membuat orang ketagihan tidak bisa dilupakan pada santapan pertama.

Soto mie ini memiliki cara pembuatan dan bahan yang mudah didapatkan. Rempah-rempahnya begitu terasa sehingga orang tidak akan bisa bilang berhenti untuk menyantapnya. Walaupun di Bogor banyak menjual menu ini, akan tetapi di kota Anda pasti belum ada. Kalau Anda penasaran bagaimana rasanya, jangan ngiler dulu. Baca resep soto mie khas Bogor sampai selesai dan praktekkan. Jika Anda belum mengerti bisa dibaca ulang dan dipahami.

Resep Soto Mie Khas Bogor
Resep Soto Mie Khas Bogor
Inilah bahan-bahan dan cara pembuatan resep soto mie khas Bogor yang akan memandu Anda membuat hidangan tersebut.

Bahan:


  • ½ kg daging sandung lamur
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai yang digeprek
  • 1 ½ liter kaldu daging sapi

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 1 ½ sendok makan garam
  • ¾ sendok makan lada halus
  • 2 sendok makan ebi yang disangrai dan dihaluskan
  • 2 butir kemiri

Bahan Pelengkap:

  • 4 batang daun bawang, iris halus
  • Mie basah yang disiram air panas
  • Bawang goreng secukupnya
  • Bihun secukupnya
  • Air perasan jeruk limau
  • Kol yang diiris halus
  • Tomat
  • Cuka
  • Sambal rawit
  • Kecap manis
  • Risol
  • Emping

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih daging dan rebus dengan air 2 liter sampai matang dan empuk. Angkat dagingnya dan porong-potong sesuai selera
  2. Saring kaldu yang tersisa sebanyak 1 ½ liter
  3. Kemudian panaskan minyak goreng dan tumis bumbu halus sampai tercium aromanya. Tuang bumbu tersebut ke dalam kaldu yang sudah mendidih
  4. Tambahkan daun-daunan dan masak dengan api sedang selama seperempat jam atau sekitar 15 menit

Bahan Kulit Risol:

  • 4 butir telur
  • 120 gram terigu serbaguna
  • 400 mililiter air
  • 1 sendok teh garam

Bahan Irisan Risol:

  • 60 gram tauge
  • 1 buah wortel yang diserut kasar
  • 1 bungkus kecil soun, seduh dengan air panas dan tiriskan

Bumbu Halus Risol:

  • Garam secukupnya
  • Lada secukupnya
  • Bawang putih secukupnya

Cara Membuat Kulit Risol:

  1. Campurkan semua bahan untuk risol, buat dadar tipis dan sisihkan
  2. Kemudian tumis bumbu halus dan masukkan sayuran. Masak selama beberapa menit
  3. Isikan sayur yang sudah ditumis bersama bumbu halus ke dalam kulit risol tadi
  4. Gulung sampai isian tertutup.
  5. Goreng dengan minyak panas hingga kecoklatan dan matang
Soto mie khas Bogor telah siap untuk disajikan. Cara penyajiannya adalah dengan menata mie, bihun (soun), irisan daging, kol, irisan tomat dan irisan risol de dalam mangkuk. Beri air perasan jeruk limau jika suka dan tuang kuah yang sudah jadi secukupnya. Beri irisan bawang goreng, daun bawang dan kecap manis. Disajikan bersama sambal rawit jauh lebih nikmat. Anda juga bisa menyantapnya dengan emping atau kerupuk supaya ada sensasi kriuk di dalamnya.

Resep soto mie khas Bogor sudah membantu Anda menyajikan hidangan khas untuk keluarga. Sudah sepantasnya Anda menyimpan resep ini supaya dapat digunakan untuk panduan sewaktu-waktu Anda ingin membuatnya kembali. Selamat mencoba. Baca Juga : Resep Membuat Soto Kuning Khas Bogor

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D